Ka.Kemenag Kaur Sambut Anggota DPR RI Komisi XI

Bengkulu (Inmas)- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur H. Sipuan, SAg, MM bersama dengan Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Bustasar, MS dan pejabat eselon III se Provinsi Bengkulu menyambut kunjungan kerja anggota Komisi XI DPR RI di Asrama haji Antara Provinsi Bengkulu, Kamis (13/07).

 

    Kepala Kanwil Kemenag Bengkulu H. Bustasar melalui Kasubag Humas H. Roli Gunawan mengatakan kunjungan kerja anggota Komisi XI DPR RI Ir. H. Romahurmuzi, MT dalam rangka pembinaan ASN jajaran Kanwil Kementerian Agama Provinsi Bengkulu dalam rangka mempertahankan opini WTP pada laporan keuangan tahun 2016.

    Dalam arahannya Anggota Komisi XI DPR RI Ir. H. Romahurmuzi, MT mengatakan jika predikat WTP adalah predikat yang tertinggi dalam pemeriksaan laporan keuangan yang ditetapkan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), WTP bertujuan untuk menciptakan transparansi di lembaga pemerintah, tanpa terkecuali Kementerian Agama. ASN Kemenag diharuskan jujur demi menjaga WTP pada laporan keuangan pada tahun-tahun mendatang.

    Anggota Komisi XI DPR RI Ir. H. Romahurmuzi, MT tiba di Asrama haji Bengkulu pukul 11.00 Wib,  setelah sebelumnya ia memberikan Kuliah Umum bersama Mahasiswa IAIN Bengkulu.

    Pembinaan ASN oleh H. Romahurmuzi diikuti ratusan ASN Kementerian Agama se-Provinsi Bengkulu, mulai dari Kepala KUA, Kepala MI, MTs dan MA, Para Kasi di lingkungan Kemenag Kab/kota, dan para pejabat dan JFU/JFT di Kanwil Kemenag Bengkulu. (Puji**)

Redaktur: H.Rolly Gunawan

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA