Ka. KanKemenag Kepahiang Hadiri Buka Bersama Bupati

Bengkulu (Informasi dan Humas) 12/07- Sesuai undangan Bupati Kepahiang yang ditujukan kepada seluruh SKPD,Camat,dan instansi vertikal, begitu juga Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang maka  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. Paimat. Solihin MHI hadiri undangan buka bersama yang diselenggarakan Pemerintah daerah Kabupaten Kepahiang, kamis 10/07/2014.

Acara buka bersama ini, dimulai pukul 15.30wib diisi dengan ceramah singkat, buka bersama, dan shalat tarawih berjamaah di kediaman rumah dinas Bupati.

Dalam sambutan Bupati Kepahiang Drs. H. Dr. Bando Amin. MM mengatakan buka bersama yang dilakukan ini untuk terus menjaga silaturahmi seluruh unsur pemerintah daerah baik itu SKPD,Camat, Satker vertikal agar hubungan dapat selalu terjalin harmonis dalam bersama – sama membangun pemerintahan daerah kabupaten Kepahiang.

Selain itu juga acara yang selalu dilakukan setiap tahunnya ini sebagai bentuk syukur dalam beribadah dibulan suci ramadhan dengan mendengar siraman rohani dari ustad kondang kabupaten Kepahiang H, Robiyul Jayan. S.Ag yang mengangkat tentang 13 mamfaat membaca alqur’an serta beribadah shalat tarawih berjamaah.

Penulis : Deden /C Redaktur  H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA