Pendidikan Madrasah

Sisawa/i MIN 1 Lebong Jura 1 dan 2 Lomba Dai Cilik Polres Lebong

Lebong. Siswa-siswi Mandrasah Ibtidaiah Negri 1 Lebong raih juara 1 dan 2 lomba dai cilik dan lomba adzan yang di gelar Kantor Kepolisian Resort Lebong pada Senin(02/07)

Dikatakan Ka  MIN 1 Lebong Yuni Darnis  bahwa perlombaan da’i cilik dan Lomba adzan yang di gelar Polres Lebong dalam rangka memperingatai Hari Ulang Tahun Bayangkara ke 73 Tahun 2019 dibuka secara resmi oleh Kapolres Lebong Andre Gama Putra SH S.Ik. yang diikuti 30 peserta yang berasal dari seluruh sekolah SD dan MI se Kabupaten Lebong.

“Dari 5 peserta siswa/i utusan MIN 1 Lebong 2 diantaranya meraih jura 1 dai Cilik dan jura 2 lomba Adzan” ujar Yuni Darnis

Sementara itu Kapolres Lebong Andre Gama Putra dalam sambutanya saat penutupan dan pembagian hadiah mengatakan bahwa perlombaan da’i cilik dan lomba adzan yang di gelar Kapolres  Kabupaten Lebong dalam rangka memperingati HUT Bayangkara merupakan wujud kepedulian Kapolres Lebong terhadap anak-anak dalam upaya peningkatan kualitas anak bangsa khususnya dalam bidang keagamaan.

“Menyadari pengaruh kemajuan iptek dan globalisasi sangat sulit di bendung sehingga pengaruh positif dan negatip bebas mempengaruhi masyarakat mulai dewasa sampai ke anak-anak yang mungkin akan mempengaruhi pola pikir yang tidak selaras dengan norma agama dan UUD. Maka dengan kegiatan seperti ini sebagai penangkal generasi dini yang perlu di adakan dan di tingkatkan” jelas Andre Gama Putra.

Penulis Bibin


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA