Targetkan Maju Ke Tingkat Nasional, 3 Utusan MTsN 5 Mukomuko Semangat Ikuti OBA Tingkat Provinsi Bengkulu

Mukomuko – (Humas) Sabtu, 5 Oktober 2024 tiga utusan MTsN 5 Mukomuko uji kemampuan di bidang Bahasa Arab dalam ajang Olimpiade Bahasa Arab - 7 (OBA-7) Tingkat Provinsi Bengkulu. Ketiga utusan MTsN 5 Mukomuko ini sebelumnya memborong 3 juara dari kategori 9 Non Boarding School di OBA tingkat Kabupaten Mukomuko. Dengan didampingi Guru Bahasa Arab, M. Khoirul Anam, M.Pd, tiga utusan MTsN 5 Mukomuko merasa optimis mampu uji kemampuan Bahasa Arab mereka di ajang yang diselenggarakan di UIN Fatmawati Bengkulu ini. "Kita optimis menghadapi OBA-7 tingkat provinsi Bengkulu ini" ujar Anam."Setelah letih karena harus menempuh perjalanan jauh dengan guyuran hujan sepanjang jalan,secara mental 3 wakil kita telah kembali pulih secara fisik dan mental karena waktu istriahat yang cukup dan nyaman" lanjut Anam.

Sesuai jadwal yang telah ditetapkan panitia,kontingen MTsN 5 Mukomuko telah berada di lokasi sejak pukul 07.00 WIB sebagai salah satu metode mempersiapkan mental."Kita sengaja hadir kelokasi lebih awal untuk mengkondisikan mental anak anak supaya siap bersaing dalam OBA-7 ini" ujar waka Kesiswaan MTsN 5 Mukomuko Amin Nuraihan, S.Pd.I yang juga mendampingi kontingen."Sejak tiba di Kota Bengkulu, kita mengkondisikan siswa untuk rileks agar mereka tidak gugup dan panik" sambung Amin.Dengan pengkondisian mental dan materi yang di rasa cukup, Amin optimis akan ada hasil terbaik yang bisa dibawa kontingen ke Mukomuko nantinya. (W2)


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA