Benteng (Inmas)- Demi mewujudkan tata kelola Biaya Operasional Perkantoran (BOP) yang baik, beberapa perwakilan dari KUA dan kantor Kemenag Kabupaten Bengkulu Tengah mengikuti Sosialisasi BOP dan Regulasi kelembagaan KUA, bertempat di Extra Hotel.
Kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan tiga hari terhitung dari Senin 5-7 Agustus 2019 ini, turut hadir sebagai pemateri yakni Dirjen Bimas Kemenag RI beserta jajarannya, Kakanwil Provinsi Bengkulu , Kabid Urais dan Binsyar, serta Kasubbag Perencanaan dan Keuangan Kanwil Provinsi Bengkulu, Selasa 6/8
Plt Kemenag Bengkulu Tengah DR. Rusman Saleh, M.Pd yang sekaligus hadir sebagai PPK mengatakan bahwa mengikuti sosialisasi BOP ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masing-masing peserta khususnya KUA yang ada, agar mereka bisa memahami tentang cara mengelola dana operasional.
"Seperti kebutuhan-kebutuhan apa yang harus di atasi dengan dana operasional yang ada. Supaya dapat memahami tentang fungsi apa yang dilakukan bila biaya operasional itu ada. Kemudian apabila itu ada, apa-apa saja yang diberikan, dan apa saja yang dibutuhkan atau dipakai di kantor untuk biaya operasional" tutur Rusman
Selain itu, ia juga menambahkan bahwa dalam sosialisasi ini sudah disampaikan kepada kami sebagai peserta bahwa dengan adanya biaya operasional itu digunakan untuk kebutuhan ini itu, ide-ide yang telah di sampaikan dalam kegiatan tersebut telah diterima, dan akan menjadi bahan pertimbangan serta catatan khusus.
“Mudah-mudahan kegiatan ini tidak hanya sampai disini, tapi kita yang hadir sebagai peserta terus belajar untuk memahami biaya operasional di masing-masing KUA, sehingga tidak ada lagi kesalahan-kesalahan atau paling tidak dapat diminimalisir ,"jelas Rusman. MM
Islam
Urusan Agama Islam dan Syariah
PPK Bimas dan Perangkat KUA Kemenag Benteng ikuti Sosialiasasi BOP
- Rabu, 7 Agustus 2019 | 00:00 WIB