Urusan Agama Islam dan Syariah

Pertebal Ilmu Agama, Kemenag BU Ajarkan Anak-anak Ilmu Tajwid

Salah satu upaya untuk mempertebal ilmu agama, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara memberikan pembelajaran dan bimbingan kepada anak-anak  yang berada di sekitar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara dalam hal pemahaman Ilmu Tajwid.

Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap habis holat Jum’at diMushola Al Ikhlas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara  ikuti oleh puluhan anak-anak yang berasal dari dalam seputaran Kecamatan Arga Makmur.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, H. Heriansyah, S. Ag melalui salah satu guru pembimbing sekaligus pengawas di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara Emilia Husni mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan ini merupakan salah satu wadah untuk mengajarkan anak-anak untuk lebih mengenal Ilmu agama terutama dalam hal ilmu tajwid.

Lebih lanjut Emi mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan secara rutin pada setiap Jum’at ini  juga dilakukan sebagai salah satu upaya untuk mencari bibit-bibit guna untuk diikutkan dalam kegiatan perlombaan keagamaan ditingkat Kabupaten.

Disamping itu, Emi mengatakan bahwa kegiatan pembelajaran mengaji yang difasilitasi oleh Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara ini tidak dipungut biaya dan bisa diikuti oleh siapa saja, yang penting memiliki kemauan untuk belajar tentu akan diterima dengan senang hati. (pw)


TERKAIT

Islam LAINNYA