Haji dan Umroh

Kegiatan Manasik Bagi CJH BS Tahun 2023 Berakhir

Bengkulu Selatan (Humas) – Bupati Bengkulu Selatan melalui Asisten 1 Isran Kasiri, S.I.P, M.Si didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan dalam hal ini diwakili oleh Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) H. Khayadi, M.H.I secara resmi menutup acara manasik haji Calon Jamaah Haji (CJH) tahun 2023 di Mesjid Agung Al Muwafaqah Bengkulu Selatan, Senin (22/05). Turut hadir dalam kegiatan ini Kabag Kesra Pemda Bengkulu Selatan, Kepala KUA Kecamatan Pasar Manna, dan 95 ?lon jamaah haji.
Bupati Bengkulu Selatan melalui Asisten I Isran Kasiri dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan manasik yang dilaksanakan ini merupakan rangkaian manasik terakhir yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama tahun 2023 untuk seluruh CJH Kabupaten Bengkulu Selatan. “Total 10 kegiatan manasik rampung dilaksanakan, 8 kegiatan dilaksanakan ditingkat Kecamatan dan 2 kegiatan ditingkat Kabupaten. Semoga materi-materi yang disampaikan oleh seluruh narasumber dikegiatan ini dapat menjadi pedoman dan bekal bagi CJH dalam melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji nantinya,” tutur Isran
Dikesempatan yang sama Kepala Kantor Kemenag Bengkulu Selatan melalui Kasi PHU H. Khayadi, M.H.I. menghimbau kepada jamaah untuk tetap menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup, makan makanan yang bergizi dan menghindari kegiatan yang berat-berat sehingga beresiko terhadap kesehatan. “Mari kita pelihara kesehatan masing-masing, jangan sampai karena kondisi kesehatan yang tidak baik dapat menggagalkan para jamaah calon haji Bengkulu Selatan yang sebentar lagi akan diberangkatkan haji ke tanah suci.” harap Kakan Kemenag.
“Terakhir, terima kasih kepada semua yang sudah membantu jamaah dalam bimbingan manasik ini, baik kegiatan yang dilaksanakan di tingkat Kabupten maupun yang dilaksanakan di Kecamatan. Ini adalah ikhtiar kita bersama untuk menyelenggarakan ibadah haji dengan baik. Mudah-mudahan capaian indeks kepuasan pelaksanaan haji tahun ini jauh lebih meningkat dari tahun-tahun lalu.” demikan ucap Isran menutup sambutannya. (Toni)


TERKAIT

Islam LAINNYA