Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/2- Untuk menciptakan sebuah rumah tangga yang sakinah, mawadah dan warahmah, KUA Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah, Harmonis, S.HI rutin adakan Kursus Calon Pengantin (Suscatin) seperti yang dilaksanakan hari Rabu, 26-2-2014 lalu.
Sepasang calon pengantin ini diberikan nasehat oleh bapak Drs. Saidina Umar sebagai Penghulu di KUA Talang Empat. Penasehatan ini bertujuan supaya calon suami istri ini nantinya bisa mengerti bagaimana menjalani bahtera rumah tangga yang baik, mengetahui hak dan kewajiban masing-masing.
Drs. Saidina Umar mengharapkan, di dalam menjalankan kehidupan rumah tangga harus selalu mengedepankan komunikasi yang baik dan saling mempercayai, karena apabila suami istri itu selalu berkomunikasi yang baik atau membicarakan setiap masalah yang dihadapi, maka insya Allah setiap masalah itu akan ada jalan keluarnya.
Drs. Saidina Umar juga menambahkan kepada pasangan suami istri ini nantinya agar tidak mudah untuk mengucapkan kata cerai apabila terjadi percekcokan dalam rumah tangga. Oleh karena itu laksanakan kewajiban-kewajiban masing, sehingga terwujud keluaraga yang sakinah mawaddah dan warahmah.
Penulis : Lisita/C**Editor : Jaja**Redaktur: H.Nopian Gustari