Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA SA Gelar Tausiah, Dzikir dan Do’a Kebangsaan Dalam Rangka Menyambut HAB Kemenag Ke 74

Seluma (Inmas) – Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Semidang Alas, Abdullah, M.Pd.I.  menggelar doa kebangsaan di daerah Terpencil Wilayah Ulu Alas Kecamatan Semidang Alas (SA) beberapa hari yang lalu. Acara Tausiah, dzikir dan Do’a Kebangsaan tersebut digelar dalam rangka menyambut HAB Kementerian Agama -74 pada Januari Mendatang.

Dalam Acara tersebut juga dilaksanakan Pembinaan terhadap Toga, Tomas.dan Todat, Perangkat Desa dan BPD dalam meningkatkan iman , taqwa dan menolak paham radikalisme serta berita hoak yang disampaikan oleh Pembantu Rektor 2 IAIN Bengkulu, DR. Dahlan dan DR. Zabaidi mewakili Ormas Islam Nahdlatul Ulama (NU).

Acara yang digelar di Desa Ulu Alas Kec. Semidang Alas tersebut dihadiri oleh Ketua KPU, Kapolsek, Camat, Kepala Desa wilayah Kec. SA dan organisasi Massa serta undangan lainnya.

Abdullah dalam sambutannya mengajak semua pihak untuk mempererat persaudaraan dan persatuan. Menurutnya, persaudaraan adalah kunci membawa suatu bangsa menjadi maju.

"Karena potensi besar kita dimulai dengan adanya rasa persatuan, rasa persaudaraan kita sebagai saudara, sebangsa dan setanah air. Persaudaraan lah yang akan membawa kita maju. Menatap masa depan dengan optimisme," kata Abdullah dalam sambutannya.

Mantan Kepala KUA Seluma Utara  itu menyebut,  masyarakat harus memiliki cita-cita dan mimpi yang besar. Namun, dia menuturkan ada tantangan besar yang perlu dihadapi dalam meraih mimpi itu.

"Oleh karena itu, dengan kesempatan ini kita sama-sama menundukkan hati dan berdoa agar seberat apapun tantangan, Insyaallah semuanya bisa kita atasi.”ucapnya.


TERKAIT

Islam LAINNYA