Bengkulu (Inmas) - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kerkap, Rajikin Fajri, S. Ag mengingatkan kepada seluruh stafnya agar selalu tertib administrasi dalam setiap kegiatan. Hal ini diungkapkan Rajikin saat melihat langsung aktifitas seluruh stafnya pada Jum’at, 23 Maret 2018.
Diungkapkan Rajikin bahwasanya tertib administrasi dalam setiap kegiatan merupakan salah satu hal yang sangat penting dilaksanakan. “Tertib administrasi itu hal yang harus di lakukan didalam pemerintahan. Jika tidak tertib tentunya kita sendiri nantin yang akan kesulitan” Ucap Rajikin.
Lebih lanjut Rajikin juga berharap kepada seluruh stafnya agar terus merapikan setiap arsip administrasi, terutama administrasi dalam hal persuratan dan administrasi pelayanan nikah serta arsip setiap kegiatan.
“Dan jangan lupa agar merapikan seluruh arsip-arsip, jangan sampai pada saat kita membutuhkan arsip tersebut, kita sampai bingung dan tidak tahu keberadaan arsip tersebut” Ujar Rajikin.
Dan terakhir Rajikin mengingatkan kepada seluruh stafnya lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Diakuinya bahwa selama ini pelayanan yang di berikan masih belum begitu maksimal, maka dari itu dirinya sangat berharap kepada seluruh stafnya agar lebih maksimal lagi dalam memberikan pelayanan. (pw)