Haji dan Umroh

Haru Pemulangan Jamaah Haji Tambahan Bengkulu Selatan

Bengkulu Selatan (Inmas)  Suasana haru mewarnai penyambutan pemulangan Jamaah Haji Quota tambahan Bengkulu Selatan di Pendopo Rumah Dinas Bupati (Rabu,28/8). Sebanyak 23 orang Jamaah Haji yang sebagian besar merupakan Jamaah Haji lansia (lanjut usia) terlihat begitu ceria dan gembira karena telah kembali ke Bumi Sekundang. Wajah-wajah lelah hampir tak terlihat karena rasa suka cita mereka dapat berkumpul kembali dengan keluarga.

Dalam pesan dan kesan Jamaah yang disampaiakan oleh Ketua Regu H.Sudisman menyampaikan bahwa meskipun quota tambahan ini mayoritas merupakan jamaah berusia lanjut namun kekompakan dan kekeluargaan sangat erat. H.Sudisma juga menyampaikan tantangan selama menjalankan ibadah Haji dan menjalankan tugas sebagai ketua regu.
H.Arsan S Ibrahim, M.HI selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan menyampaikan rasa bangganya kepada Jamaah Haji Quota tambahan yang hingga hari kepulangan di Bumi Sekundang tidak ada satupun Jamaah yang pulang dalam kondisi sakit parah. "Alhamdulillah pergi 23 orang dan pulangpun 23 orang dalam kondisi sehat selamat" ungkap H.Arsan saat menyampaikan laporan.
Selaku Bupati Gusnan Mulyadi juga menyampaikan terimakasihnya kepada panitia pemberangkatan dan pemulangan Jamaah Haji Kabupaten Bengkulu Selatan yang telah berupaya keras mensukseskan rangkaian kegiatan Haji Musim Haji 2019. "Terimakasih kepada semua panitia yang telah berupaya keras untuk suksesnya rangkaian kegiatan haji tahun ini, semoga amal ibadah dan kerja ikhlas kita mendapat ganjaran pahala, dan Jamaah Haji kita menjadi Jamaah Haji yang Mabrur Mabrurah" pungkas Gusnan. (Dina)

TERKAIT

Islam LAINNYA