Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

127 Guru RA dan Madrasah di Provinsi Bengkulu Ikuti UKA

Bengkulu (Informasi dan Humas) 13/8- Sebanyak 276 guru Raudhatul Athfal (RA) dan Madrasah baik negeri maupun swasta di Provinsi Bengkulu ikuti Ujian Kompetensi Awal (UKA) yang diselenggarakan di Gedung A1 Fakultas Tarbiyah dan Tadris Kampus IAIN Bengkulu sebagai mitra LPTK IAIN Raden Fatah Palembang, Minggu (8/9). Sebelum dilaksanakan Ujian, para peserta juga dimendapatkan arahan dari Ka.Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, H.Suardi Abbas,SH,MH dan Rektor IAIN Bengkulu yang diwakili Dr. Zubaidi, M.Ag, M.Pd serta Fahruddin yang merupakan utusan IAIN Raden Fatah Palembang. Para peserta terdiri dari 179 PNS dan 97 Non PNS, dari 276 peserta yang terdaftar hanya 264 peserta yang mengikuti. 12 orang yang tidak mengikuti tersebut dikarenakan ada yang sudah lulus, masa kerja belum cukup, meninggal dunia, pindah tugas ke Provinsi lain, lulus PNS Diknas dan sebagainya. Panitia UKA terdiri pejabat dan pelaksana bidang pendidikan madrasah dan IAIN Bengkulu. UKA bertujuan sebagai salah satu syarat menuju sertifikasi guru. Ujian berlangsung dari pukul 09.00 WIB s.d 12.00 WIB. Selain itu tujuan dari UKA sendiri pada dasarnya adakah untuk pemetaan kompetensi guru (kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional, Untuk melaksanakan program pembinaan dan pengembangan profesi guru dalam bentuk kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan, Sebagai entry point Pendidikan dan Pelatihan Profesi Guru (PLPG) dan terakhir Sebagai alat kontrol penilaian kinerja guru. Penulis : Hasan Nusi/B Editor : H.Nopian Gustari

TERKAIT

Islam LAINNYA