Plt Kepala KUA kecamatan Seluma, Ukur Arah Kiblat Masjid Baru

Seluma (Humas)- Pengukuran arah kiblat yang langsung dipimpin oleh Plt kepala KUA kecamatan Seluma Harun, S.Ag,M.H bersama penyuluh Agama Islam Yunida Yulistri,S.H.I, Agus Toni,S.Sos.I dan imam masjid Nanang Saefuddin. Lokasi pengukuran arah kiblat tersebut dilaksanakan di kelurahan Dusun Baru pada Selasa siang (28/24).

Pengukuran arah kiblat dilakukan untuk pembangunan masjid yang rencananya akan dibangun di lokasi tersebut.Sebagai  plt Kepala KUA kecamatan Seluma bukan hanya bertugas mencatat nikah,ia juga piawai dalam bidang pengukuran arah kiblat.

Pada kesempatan ini Nanang Saefuddin selaku imam masjid juga menyampaikan rasa syukur atas pengukuran arah kiblat ini,"semoga pengukuran arah kiblat dapat mempercepat proses pembangunan masjid",Ucap Nanang.
Sementara itu juga, plt Kepala KUA kecamatan Seluma Harun, menuturkan bahwa" jika ada masjid/mushala yang akan diukur arah kiblat bisa langsung kordinasi di KUA atau kemenag", Ucapnya.(Eka/fjs)


TERKAIT

Berita LAINNYA