Kolaborasi KUA PUT dan PLKB Dalam Penasehatan 9 Pasang Catin

REJANG LEBONG (HUMAS) --- Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT) bekerja sama dengan Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) Kecamatan PUT untuk melaksanakan kegiatan penasehatan pra nikah di Balai Nikah setempat. Kegiatan ini merupakan salah satu rutinitas penyuluh agama Islam KUA PUT dalam rangka memberikan bekal bagi calon pengantin sebelum melangkah ke jenjang pernikahan.

Dalam agenda penasehatan tersebut Penyuluh Agama Islam dari KUA Kecamatan Padang Ulak Tanding Faik, S.Ag menyampaikan materi tentang kiat-kiat hidup berumah tangga secara islam,yang terdiri dari 5 (Lima) poin yaitu, Ta'aruf yaitu saling mengenal antara Pasangan Catin, Tahabub yaitu saling menaruh rasa kasih sayang dan mencintai, Ta'awun yaitu kerja sama didalam rumah tangga, Tasyawur yaitu bermusyawarah dalam menentukan sesuatu dalam rumah tangga, Ta'fuf yaitu saling memaafkan dan lapang dada dalam menerima maaf dari pasangan.

Selain Faik, Penyuluh Agama Islam lainya yaitu Haikal, S.Ag., juga menyampaikan materi tentang bahaya maraknya judi online dan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Hal ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada calon pengantin tentang dampak negatif dari judi online dan KDRT, serta bagaimana cara mencegahnya. Kemudian pensasehatan dilanjutkan oleh PLKB Kecamatan PUT menyampaikan materi tentang stunting, kiat-kiat hidup keluarga yang terencana, serta gizi ibu hamil dan menyusui. Materi ini nantinya diharpakan dapat menjadi modal bagi calon pengantin untuk membangun keluarga yang sehat dan sejahtera.

Dengan adanya penasehatan pra nikah yang kolaboratif ini, para calon pengantin dapat memahami dengan baik tentang kehidupan berumah tangga secara Islam, bahaya judi online dan KDRT, serta pentingnya menjaga kesehatan keluarga. Dengan demikian, diharapkan pula para calon pengantin dapat membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah.


TERKAIT

Berita LAINNYA