Seluma (Humas) - Menindak lanjuti surat edaran Sekretaris Jenderal Kementerian Agama nomor : SE 27 Tahun 2024,tentang pelaksanaan Apel hari santri tahun 2024. Apel santri dipimpin langsung oleh Kepala Kemenag Kabupaten Seluma H.Heriansyah beserta Kasubag TU,Kasi,Penyelenggara zakat wakaf,ASN,PPPK dan PPNPN, Kepala KUAdan Kepala Sekolah serta Ibu-ibu Darma Wanita Se Kabupaten Seluma .
Kepala KUA Kecamatan Sukaraja H.D. Hamdan Fauzi,S.Sos.I ikut menghadiri Apel hari santri di Kemenag Kabupaten Seluma . Hamdan Mengatakan setiap tanggal 22 Oktober, Indonesia memperingati Hari Santri Nasional. Tahun 2024 ini, Hari Santri jatuh pada Selasa (22/10/2024) .Peringatan Hari Santri menjadi simbol penghargaan dan juga refleksi atas perjuangan para santri dalam mempertahankan kemerdekaan dan membangun masa depan Indonesia.
Santri memiliki kontribusi luar biasa dalam sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia.
Peringatan Hari Santri Nasional pertama kali ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari santri. Berdasarkan keputusan tersebut, Hari Santri diperingati setiap tanggal 22 Oktober.
Pada tahun 2024 ini Hari Santri memasuki peringatan yang ke-10. Seperti biasa, ada tema yang diusung di setiap peringatan Hari Santri. Dimana pada Peringatan Hari Santri Nasional 2024 ini mengusung tema "Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan", ujar Hamdan.
Hamdan mengatakan pentingnya peran santri dalam membangun masa depan bangsa yang lebih cerah untuk bersama-sama terus berjuang menuju masa depan Indonesia yang lebih baik. (Eka/JA)