Kepala KUA Kecamatan Air Periukan Bertindak Sebagai Rohaniawan Pelantikan PAW Panwaslu Kecamatan

Seluma (Humas) - Kepala KUA Kecamatan Air Periukan Harun,S.Ag,MH menjadi rohaniwan Pengambilan Sumpah dan Janji Pergantian Antar waktu (PAW) Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Air Periukan Tahun 2024 di Sekretariat Panwaslu, Selasa (16/07)

Harun berharap kepada Panwaslu Kecamatan dapat melaksanakan amanah dengan menjunjung tinggi netralitas, keadilan, kejujuran, dan bijaksana dalam bertindak serta mengedepankan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan.

“Semoga pesta demokrasi nanti berjalan kondusif, lancar, aman, dan damai, serta terhindar dari sengketa dan konflik,” imbuh harun

Sementara itu Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kecamatan Air Periukan Dicki apriliawan dalam sambutannya berharap kepada Pengawas Pemilu yang baru saja dilantik Winda oktaria untuk langsung bekerja sesuai dengan ketentuan UU dan Peraturan. “ sekarang sudah memasuki tahapan kampanye untuk itu tetap jaga profesionalitas sebagai penyelenggara pemilu,” Ujarnya. 

Acara pelantikan dihadiri  Ketua Bawaslu kabupaten Seluma gandi indah jaya, Staf panwascam, serta jajaran anggota Bawaslu Kabupaten dan Panwaslu Kecamatan Air Periukan. (Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA