Bengkulu (Inmas)- Berdasarkan Surat Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Bengkulu. nomor : B-6190/Kw.07.1/4/HM.00/2017 tanggal 31 Agustus 2017. Tentang Undangan Focus Group Discussion (FGD). Maka, hari Rabu tanggal 06 September 2017. Telah dilaksanakan acara FGD Kontributor Berita Website Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu.
Acara FGD ini dilaksanakan di Aula Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu. Diikuti oleh 30 orang operator dan kontributor berita perwakilan Kemenag Kabupaten/Kota, KUA dan Madrasah. Termasuk 3 orang operator dan kontributor berita perwakilan Kantor Kemenag Kota Bengkulu. Atas nama, Popi Anggraini selaku Pranata Humas, Ahmad Muzami dari KUA Kampung Melayu, dan Sri Sunarti dari MTsN 2 Kota Bengkulu.
FGD ini dibuka secara resmi oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, yang diwakili Kabid Penais Zawa, Drs. H. Paimat Solihin, M.H.I didampingi oleh Ka. Subbag Humas Data dan Informasi, H. Rolly Gunawan, M.H.I.
Dalam sambutannya, Drs. H. Paimat Solihin, M.H.I menyampaikan pentingnya seorang pekerja humas, dalam hal ini operator dan kontributor berita Kemenag Kabupaten/Kota untuk selalu aktif dalam mencari berita yang menarik. Terlepas dari banyaknya kesulitan yang dihadapi. Seperti minimnya dana dan terutama kurangnya kerjasama dari berbagai satker selaku nara sumber berita.
Sedangkan, H. Rolly Gunawan, M.H.I. menambahkan, bahwa seorang pekeja humas harus kreatif dan inovatif. Harus membuat terobosan baru dalam bidang pekerjaan selaku operator dan kontributor berita. Agar selalu tercipta berita yang berkualitas dan selalu update. (Popi)