Bengkulu (Informasi dan Humas), Guna memberikan pelayanan prima dan menjaga kebersihan lingkungan, staf KUA Pino Raya mulai membersihkan dan mengumpulkan data-data dokumen lama. Setelah dijadikan satu untuk kemudian disimpan dalam satu dokumen khusus yang disusun berdasarkan tahun.
“Sejak berpisah dari KUA Pino Masat beberapa tahun lalu, jelas banyak dokumen yang tersimpan dan mesti dijaga, makanya perlunya dipilah atau dibagi-bagi berdasarkan jenis dokumen,” kata Kepala KUA Pino Raya Wahidin,S.Pd.I.
Dokumen dimaksud mulai dari perkara nikah rujuk, kemasjidan, harta waris hingga kepada banyaknya rekomendasi nikah dan kegiatan yang berkaitan dengan keagamaan. Tujuan dilaksanakan kegiatan ini jika sewaktu-waktu diperlukan dengan sendirinya dokumen mudah diambil dan dicari untuk dijadikan bahan perbandingan atau bahan rujukan.
Kebanyakan dokumen yang ada didominasi dengan dokumen tentang pengantar nikah hingga kepada akta nikah. Ini masih dan sering diminta para keuarga atau masyarakat baik untuk kelengkapan administrasi kependudukan berupa KTP hingga kepada syarat keabsahan atas harta. (salim/humas)
Redaktur : H. Nopian Gustari