Sambut I Muharram Kemenag Benteng Buka Lomba TPQ, TPA dan MDTA Kecamatan Talang Empat

Bengkulu (Informasi dan Humas) 23/10- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH , beberapa hari yang lalu tepatnya pada hari Senin 20 Oktober 2014 lebih kurang pukul 14.00 Wib yang bertempat di Masjid Baitul Jannah Desa Taba Lagan Dusun I Kecamatan Talang Empat Kabupaten Benteng, membuka perlombaan tingkat anak-anak.

Hadir dalam acara tersebut antara lain Kepala KUA Kecamatan Talang Empat Harmonis, S. Hi, Kepala Desa Taba Lagan Bapak Komri, Kepala MA Muslim Cendikia Darul Kalam, Anggota dan Pengurus Risma, pesrta lomba dari masing-masing TPQ, TPA dan MDTA dari setiap Desa dan dihadiri juga pengurus Masjid Baitul Jannah Desa Taba Lagan.

Perlombaan tersebut diadakan dalam rangka peringatan Satu Muharram 1436 H. yang diadakan oleh Remaja Islam Masjid Baitul Jannah Desa Taba Lagan Kecamatan Talang Empat bekerjasama dengan Yayasan Madrasah Muslim Cendikia Talang Empat Bengkulu Tengah. Perlombaan tersebut diselengarakan mulai dari tanggal 22 s/d 25 Oktober 2014 mendatang.

Perlombaan tersebut merupakan cabang lomba anak-anak tingkat Taman Pendidikan Al-quran (TPQ), Taman Pendidikan Al-Quran (TPA) dan Madrasah Dinniyah Awaliyah (MDA) se-Kecamatan Talang Empat Kabupaten Bengkulu Tengah. Adapun cabang lomba yang diadakan oleh panitia antara lain, Lomba Azan putra, MTQ Putra dan Putri, Ceramah Agama, Hafalan Ayat dan terjemahannya, merupakan cabang lomba yang diadakan untuk tingkat Kecamatan.

Adapun cabang lomba berupa lomba mewarnai, bacaan Sholat dan Busana muslim merupakan cabang lomba dalam lingkup Desa Taba Lagan saja. Kata Ketua Penyelenggara Al Bukhari, S. Pd. I. adapun acara ini, selain didanai oleh donatur pribadi masyarakat yang tidak mau disebutkan namanya, juga didanai oleh sumbangan dari masyarakat Desa Taba Lagan. Dalam kesempatan tersebut Kepala Kemenag Benteng Ajamalus juga memberikan Sedikit Sumbangan dana dari kantong pribadinya dan diberikan kepada panitia.

Dalam perlombaan ini natinya para pemenang akan diberikan penghargaan berupa piagam penghargaan dan berupa piala dan sedikit uang saku, jelas Ketua Bukhari. Dalam kegiatan seperti ini, Kepala Kemenag Benteng merespon posistif dan merasa bangga kepada panitia, selain untuk mempererat silaturahmi antar Desa, juga sebagai wadah untuk meningkatkan prestasi anak-anak. Kata Kepala Kemenag Ajamalus ketika Membuka acara secara resmi. 

Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA