Bengkulu (Informasi dan Humas) 23/6 – Mengawali tahun pembelajaran 2016/2017 MAN 2 Kepahiang di bawah pimpinan Drs. Mhd. Murni, M.Pd merekrut calon siswa baru melalui Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) yang dimulai hari Sabtu 18/6.
Menurut ketua PPDB Mulyanto, S.Pd., pelaksanaan PPDB bertujuan untuk menyeleksi calon siswa baru yang benar-benar sesuai kriteria yang diharapkan. “Hari ke dua PPDB jumlah calon siswa sudah mencapai hingga 370 orang yang berasal dari M.Ts, SMP yang berada di Kab. Kepahiang,” ungkap Yanto.
“Penjaringan dilaksanakan 2 macam, yakni jalur prestasi dan jalur tes. Untuk jalur prestasi telah dilaksanakan melalui web site. Sedangkan untuk jalur tes pendaftarannya secara manual. Siswa yang diterima hanya 250 orang,” tambah Yanto.
Dengan seleksi melalui jalur prestasi dan jalur tes, Murni berharap semoga akan terjaring calon siswa yang benar-benar diharapkan sesuai Madrasah yang bercirikan agama Islam. Dan bagi siswa yang belum terjaring tidak merasa kecil hati, karena mengingat RKB yang belum memadai. Harapan kepada pihak yang berkompeten untuk segera memberikan kontribusi RKB yang diharapkan agar animo masyarakat untuk masuk MAN 2 Kepahiang terpenuhi. (Ernaningsih)