MI Nurul Huda Kota Bengkulu Giatkan Dhuha Berjamaah

Bengkulu (Informasi dan Humas), Sebagai salah satu Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Kota Bengkulu MI Nurul Huda Kota Bengkulu, terus berbenah dan meningkatkan kualitas. Baik dari segi akademis maupun keagamaan.

Salah program untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan siswa-siswi MI Nurul Huda Kota Bengkulu adalah Kegiatan Shalat Sunat Dhuha Berjamaah. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap hari Selasa hingga Sabtu, pukul 07.00 WIB pagi. Bertempat di Masjid Nurul Quran Yayasan Pendidikan Islam dan Dakwah Nurul Huda Kota Bengkulu.

Kegiatan Shalat Sunat Dhuha Berjamaah ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi MI Nurul Huda Kota Bengkulu dan juga guru pembimbing. Seperti terlihat pada hari Rabu pagi tanggal 20 Januari 2016, seluruh siswa-siswi MI Nurul Huda Kota Bengkulu tampak khusyuk melaksanakan Shalat Sunat Dhuha Berjamaah.

Terpisah, Kepala MI Nurul Huda Kota Bengkulu, ramlan Hattasomi, S.Pd.SD menyampaikan bahwa kegiatan Shalat Sunat Dhuha berjamaah ini merupakan kegiatan rutin di MI Nurul Huda Kota Bengkulu. Dalam rangka meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT. (Popi)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA