KUA Curup Tengah Menerima Kunjungan Silaturrahmi Pengurus DPC NU RL

Bengkulu (Informasi dan Humas) 11/3- Selasa tanggal 8 Maret 2016 yang lalu Kepala KUA Kecamatan Curup Tengah Supianto,S.Ag,MHI menerima kunjungan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Nahdatul Ulama (NU) Kabupaten Rejang Lebong.

Pengurus Dewan Pimpinan Cabang Nahdatul Ulama Kabupaten Rejang Lebong yang datang tersebut adalah Ketua Umum Bapak Drs.H.Ngadri Yusro,M.Ag dan salah seorang pengurus lainnya yakni Bapak Agusten,MHI. Kedatangan Pengurus tersebut disambut dengan penuh keakraban dan kekeluargaan. 

Adapun maksud dan tujuan kedatangan Pengurus NU tersebut ke KUA Curup Tengah adalah dalam rangka untuk membahas masalah pembentukan Pengurus NU Tingkat Kecamatan Curup Tengah yang sampai saat ini belum ada termasuk juga beberapa kecamatan lainnya. 

Kepala KUA Curup Tengah Supianto,S.Ag,MHI menyambut baik rencana tersebut dan disepakati bahwa dalam waktu dekat akan dibentuk Pengurus Nahdatul Ulama untuk Kecamatan Curup Tengah. Dalam hal ini KUA Curup Tengah akan memfasilitasi proses pembentukan pengurus nantinya, karena hal tersebut akan membantu KUA dalam melaksanakan Visi dan Misinya.

Penulis : Supianto,S.Ag,MHI **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA