Kemenag BU Ikuti Deklarasi Damai Cegah Peristiwa Tolikora

Bengkulu (Informasi dan Humas) 27/7- Forum komunikasi umat beragama (FKUB) yang berada dibawah naungan kesbangpol bengkulu utara (BU) kemarin menggelar deklarasi damai, ini bertujuan untuk menghindari terjadi konflik antar agama seperti yang terjadi Tolikara, Papua, Dalam deklarasi damai ini juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman oleh tokoh-tokoh dari masing- agama dan juga oleh sekkab BU, Said Idrus Albar.

Pada kegiatan ini dihadiri oleh Ka. Kemenag BU yang diwakili oleh Kasubag TU, Samsir Alamsa, M.Ag, Pemda dan pemuka. Dan kegiatan ini dilangsungkan pada Jum’at 25/07/15. 

Dikatakan Samsir, dilaksanakannya deklarasi damai ini karena mengingat hal ini dinilai penting untik menghindari serta mewaspadai timbulnya konflik antar agama. Apalagi pemeluk agama di daerah kita ini hampir semuanya ada dan masyarakatnya sangat majemuk. Dan sejauh ini masih dalam kondisi aman terkendali, hanya saja perlu kita waspadai,’’ ujar Samsir.

Samsir menambahkan, adapun isi deklarasi damai tersebut yakni tentang saling hormat menghormati antar pemeluk agama, tunduk dan taat kepada undang-undang yang berlaku tentang keagamaan untuk menjaga ketertiban yang ada, menyelesaikan masalah yang intern dan ekstern, pemeluk agama diharapkan tidak terpengaruh dengan insiden yang ada didaerah lain termasuk di Papua serta berkewajiban menyampaikan deklarasi damai di setiap kesempatan. Ujar samsir.

Mudah-mudahan hal ini bisa berperan penting membantu agar tidak timbul pertikaian dan permasalahan yang tidak kita harapkan.

Penulis : Humas BU/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA