Kemenag BS Adakan Pembinaan EMIS Madrasah

Bengkulu (Informasi dan Humas), Kemenag Bengkulu Selatan melalui seksi Pendidikan Madrasah  (Rabu, 2 Juli) mengadakan pembinaan bagi Operator EMIS di Madrasah.

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kan Kemenag BS, dengan tujuan untuk meningkatkan akurasi data yang ada pada madrasah dan meningkatkan disiplin kerja Operator EMIS pada madrasah agar dapat menyampaikan laporan EMIS tepat pada waktunya.

Hadir dalam pembukaan acara Ka.Kan Kemenag Drs. Yasaroh Maksum, M.HI, Ka.Sub Bag TU H. Arsan Suryani, M.HI dan Kasi Pend. Madrasah Yusmini, M.Pd.

Dalam arahannya, Yasaroh menghimbau agar Operator EMIS dapat meningkatkan pengetahuan dan keilmuaannya dibidang komputerisasi dan dapat disiplin menyampaikan laporan EMIS sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

“Sangat perlu bagi Operator EMIS untuk meningkatkan ilmunya sehingga bisa mengakses informasi dengan cepat dan yang terpenting sampaikan laporan tepat pada waktunya” ungkap Yasaroh. (Fardiana)

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA