Bengkulu (Informasi dan Humas) 23/2 * Kepala Kemenag Kaur H. Arsan Suryani, MHI membuka secara resmi pembinaan PSP BMN di Aula Kantor Kemenag Kaur, Rabu, (22/2). Acara tersebut dilaksanakan oleh Subag Umum Kanwil Kemenag Bengkulu, adapun yang menjadi peserta adalah operator Simak BMN Madrasah negeri se Kabupaten Kaur.
Kepala Kemenag Kaur H. Arsan Suryani, MHI dalam kesempatan tersebut menyampaikan terimakasih kepada Subag Umum Kanwil Kemenag Bengkulu yang telah melaksanakan pembinaan simak BMN di Kemenag Kaur. Ia juga meminta para operator untuk mengikuti kegiatan tersebut dengan serius sebagai bekal penataan asset di lingkungan Kemenag Kaur.
Sementera itu Adi Adinan dari Subag Umum Kanwil Kemenag Bengkulu menjelaskan syarat utama penghapusan BMN adalah adanya Penetapan status penggunaan (PSP) akan barang tersebut. usul PSP tersebut disampaikan ke Kanwil Kemenag Bengkulu selanjutnya Kanwil akan meneruskan ke KPKNL.
Adi Adinan menjelaskan syarat untuk penetapan PSP harus melengkapi beberapa kelengkapan, yakni surat permohonan pengusulan PSP, daftar barang yang akan di usulkan PSP, daftar barang ruangan (DBR), listing BMN, histori BMN, surat pernyataan tanggung jawab dan foto BMN. (Puji**)
Redaktur : H. Rully Gunawan, M. HI