Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/1- Grup Qasidah Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong ikut meriahkan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1436 H / 2015 M, selasa (13/1),
Seperti pada tahun sebelumnya DWP Kankemenag lebong selalu tampil sebagai pembuka rangkaian acara dalam rangka memeriahkan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW setiap tahunnya
Selanjutnya diungkapkan Leni Harlina Tasri Ketua DWP Kankemenag Lebong sebagai organisasi wanita DWP Kemenag Lebong tentunya mempunyai peran serta tanggung jawab dalam mendukung dan mensukseskan semua program-program kementerian agama kabupaten lebong,
Seperti pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1436 H / 2015 M Grup Qasiah DWP Kankemenag Lebong tampil dengan melantulkan Salawat Badriya dan Lagu-Lagu Islami di antaranya yang berjudul Nabi Muhammad Matarinya Dunia sebagai bentuk ungkapan Rasa Cinta Kepada Rasullah Nabi Muhammad SAW,
Selain itu juga bahwa makna yang terpenting yang dapat di petik dari peringatan ini adalah sebagai momentum dalam meningkatkan keimanan dan Katqwaan kita kepada allah SWT dan Rasullah Nabi Muhammad SAW.
Serta meneladani sifat dan kepribadian serta kepemimpinan Nabi Muhammad SAW baik di lingkungan kerja dan lebih lagi di lingkungan masyarakat selaku insan kementerian agama dalam rangka penerapan salah satu budaya kementerian agama yaitu keteladanan menuju pencapaian visi misi kementerian agama di kabupaten lebong ini.
Penulis : Alanzari/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari