Pendidikan Madrasah

MTsN 2 Kota Bengkulu Gelar Simulasi UNBK

Kota Bengkulu (Inmas)- Sebagai salah satu bentuk persiapan dalam rangka menghadapi Ujian Nasional (UN) tahun ajaran 2017/2018 mendatang. Maka, hari Senin tanggal 20 November 2017 Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Bengkulu telah melaksanakan simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

 

    Simulasi UNBK ini diikuti oleh siswa/I Kelas IX MTsN 2 Kota Bengkulu. dimana, seluruh peserta Nampak serius dan bersemangat dalam mengerjakan soal soal yang diberikan melalui perangkat computer yang telah disiapkan.

    Disampaikan oleh Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu, bahwa simulasi UNBK ini penting dilaksanakan agar seluruh siswa/I Kelas IX dapat lebih mempersiapkan diri dalam UN mendatang. Sebab, pelaksanaan UN mendatang akan menerapkan UNBK. (Popi)
          

 


TERKAIT

Pendidikan LAINNYA