Pendidikan Madrasah

Ka.Kemenag Bengkulu Selatan Lepas Kontingen KSM Tingkat Provinsi

Bengkul Selatan (Inmas) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Selatan H.Arsan S Ibrahim.M.HI (Rabu,14/8) melepas secara resmi Kontingen Kompetisi Sains Madrasah (KSM) ketingkat Privinsi yang akan berjuang untuk memperebutkan tiket ke tingkat Nasional Kamis (15/8) dan bersaing dengan 10 Kabupaten Kota se Provinsi.

Sebanyak 36 orang peserta (18 tingkat MA,9 Tingkat MTS dan 6 Tingkat MI) bersama pendamping berangkat menuju Provinsi menggunakan mini bus. Hadir dalam pelepasan ini antara lain Kepala Madrasah, Kasi-Kasi dan Orang Tua Siswa. 
Dalam sambutannya H.Arsan berpesan agar pendamping dapat memperhatikan kesehatan peserta agar dapat mengikuti seleksi dengan kondisi prima dan kesehatan yang maksimal." jangan diporsir lagi waktu yang ada untuk belajar, hingga menyita waktu istirahat, tolong nanti pendamping agar dapat memperhatikan siswa-siswinya dan ingatkan untuk beristirahat" ungkap H.Arsan.
Disampaikan H.Arsan pula pada tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya, jika tahun lalu proses pengerjaan soal masih manual namun ditahun ini dilaksanakan mengunakan sistem komputerisasi. H.Arsan berharap agar peserta dapat memberikan hasil maksimal dan membawa nama harum Bengkulu Selatan.
Pelepasan peserta diakhiri dengan doa dan ucapan selamat bertanding dari seluruh yang hadir.(Dina)

TERKAIT

Pendidikan LAINNYA