Bimbingan Masyarakat Kristen

Agama Simpul Terkuat Integrasi Nasional

Bengkulu (Inmas) - Hari kedua dialog tokoh Agama Kristen yang berlangsung di Xtra Hotel Bengkulu, Jumat (12/4), Pembimas Kristen Mastiur Purba menegaskan bahwa agama merupakan simpul terkuat bagi integrasi nasional, jika agama yang dipermasalahkan maka sangat mudah untuk menyulut api permusuhan dan mengganggu keharmonisan bangsa.

Pada kesempatan itu Mastiur Purba juga menghimbau kepada 40 orang tokoh Agama Kristen yang hadir pada kegiatan dialog itu untuk berusaha menyeimbangkan kutub-kutub ekstrem sikap beragama sejauh tidak menginversi kehidupan agama secara internal.

"Kepada semua penceramah, pengkhotbah, atau penyuluh agama supaya tidak provokatif dan agitatif terhadap kelompok agama lainnya, apalagi sampai menyebarkan fitnah" ujar Mastiur.

"Dan kepada pengelola rumah ibadah supaya menggunakan rumah ibadah secara arif dan bijaksana" lanjutnya. (js)


TERKAIT

Kristen LAINNYA