Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA Pondok Kelapa Benteng Optimis Raih Tiga Besar KUA Teladan Nasional

Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/8- Setelah mengukir perestasi gemilang, dimana hasil penilaian Bidang Urusan Agama Islam dan Bimbingan Syari’ah Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Bengkulu tahun 2016, dimana KUA Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah yang dikepalai oleh Mikratul Aswad, S. HI, berhasil meraih juara pertama/peringkat pertama KUA Teladan tingkat Provinsi Bengkulu tahun 2016.

Prestasi yang membanggakan ini diraih setelah menyingkirkan 113 KUA se Provinsi Bengkulu. Atas prestasi ini Kepala KUA Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah sekarang mengikuti pemilihan KUA Teladan tingkat Nasional yang  diselenggarakan mulai Tanggal 15 s.d 19 Agustus 2016 di Jakarta dan akan bersaing dengan 33 Kepala KUA se Indonesia dimana pelaksanaanya bertempat di Santika Hotel kawasan Selipi Jakarta.

Dimana dalam proses pemilihan tersebut, Kepala KUA Pondok Kelapa Benteng, mengikuti beberapa tahapan penilaian yang dilaksanakan oleh Tim Kemenag RI, dimulai dari pelaksanaan Ujian Tertulis dan kompetensi, Wawancara, Membaca dan memahami kitap kuning dan penilaian provil masing-masing KUA serta hasil penilaian kunjungan Tim Kemenag RI kelapangan.

Dari beberapa tahapan penilaian tersebut, KUA Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Benteng Optimis meraih nilai terbaik, setidak-tidaknya meraih 3 besar dari 33 Provinsi, itu dikatakan oleh Kepala KUA Aswad ketika ditemui disela-sela acara Senin kemaren di Santika Hotel Kawasan Selipi Jakarta. Ditambahkan aswad untuk meraih nilai tersebut berbagai persiapan sudah dilakukan baik itu mental maupun pendalaman ilmu dengan belajar giat, terangnya.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA