Bengkulu Selatan (Inmas), Kepala KUA Kota Manna Etrisno, M.HI beberapa waktu lalu mengadakan kunjungan ke Kecamatan Kota Manna. Kunjungan ini bertujuan untuk koordinasi awal tahun berkaitan dengan kegiatan dan program yang akan dilaksanakan pada tahun 2018.
Kedatangan Kepala KUA langsung diterima oleh Camat Kota Manna Titin Prihatin diruang kerjanya. Atas kunjungan ini camat kota menyambut baik dan berencana akan menjalin kerjasama dengan KUA kota Manna berkaitan dengan kegiatan pembinaan Keagamaan ditengah masyarakat dan menjaga kekompakan dalam kegiatan kemasyarakatan.
"Alhamdulillah camat Kota menyambut baik kedatangan kami, kedepan untuk pembinaan keagamaan ditengah masyarakat kami akan menjalin kerjasama," ungkap Etrisno.
Program yang paling dekat untuk dilaksanakan yaitu pelaksanaan 3 pilar pembinaan keagamaan masyarakat yaitu dengan program magrib mengaji, subuh berjamaah dan safari jumaat.
"Kami akan bersama-sama untuk mensukseskan program 3 pilar yang telab dicanangkan Bupati BS, semoga akan ada perubahan ke arah yang lebih baik pada kehidupan beragama ditengah masyarakat kita," harap Etrisno. (Dina)