Benteng (Inmas) – 23/10 Seluruh pengurus Koperasi Pegawai Negeri (KPN) “Irfaul Khair Barokah” Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah melakukan rapat anggota yang dilaksanakan di Aula Sakinah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah, selasa (22/10).
Kepala Kemenag Benteng H. Sipuan, S.Ag., MM dalam sambutannya menyampaikan Koperasi adalah salah satu badan usaha yang cukup berkembang di Indonesia, dengan adanya KPN dapat membantu ASN dalam pengelolaan ekonominya, pinjaman yang diberikan koperasi dapat meringankan beban ASN dan keuntungannya juga dinikmati oleh anggota
“ Sebuah koperasi akan berkembang dan maju apabila terdapat 3 dukungan didalamnya yaitu unsur manajemen/pimpinan, komitmen pengurus, dan partisipasi anggota serta berharap pengurus dan pengawas dapat melakukan inovasi-inovasi untuk memajukan koperasi Irfaul Khair Barokah. Tidak hanya simpan pinjam, harus ada usaha lain untuk menambah sumber pendapatan “, tuturnya,
Rapat Anggota Tahunan atau RAT koperasi merupakan agenda penting yang menjadi kewajiban pengurus untuk menyelenggarakannya secara tertib sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan sebagai upaya reorganisasi kepengurusan Koperasi Irfaul Khair Barokah.
‘ RAT koperasi mempunyai arti yang penting dan cukup strategis dalam pengembangan koperasi kearah yang lebih baik. Pasalnya, Pada forum ini akan dibicarakan dan diputuskan kebijakan-kebijakan penting dalam koperasi, khususnya yang terkait dengan keputusan anggota terhadap pertanggungjawaban pengurus dan pengawas dalam menjalankan oerganisasi dan usaha koperasi “, pungkasnya.
Diakhir rapat, melalui proses pengusulan dan pemungutan suara oleh seluruh peserta RAT akhirnya dihasilkan pengurus baru. dikarenakan sebagian pengurus yang lama tidak lagi berdinas di Kemenag Benteng, Muhammad Ali, S.Pd.I.,M.Pd terpilih sebagai ketua baru koperasi sementara itu Badan Pengawas yang terpilih adalah DR. Rusman Saleh, M.Pd, M.Luth, S.Ag dan H. Khanolis, S.Sos. (pay)