Bengkulu (Inmas)- Untuk mewujudkan kerjasama dalam melaksanakan kegiatan ditingkat kecamatan, khususnya kegiatan dibidang keagamaan, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pematang Tiga Edi Kuswoyo, S.HI melakukan koordinasi dengan Camat Pematang Tiga. Rabu/08/08.
Pada kesempatan itu Kepala KUA Kecamatan Pematang Tiga Edi Kuswoyo, S.HI menyampaikan beberapa program kerja dibidang keagamaan yang dapat dilaksanakan secara terpadu dengan pihak Tripika (Camat, polsek dan Danramil).
Dijelaskan Kepala KUA Kecamatan Pematang Tiga program lintas sektoral yang dapat dilaksanakan secara terpadu antara lain, safari Jum’at, Pengajian rutin jajaran pemerintah kecamatan, tabligh musibah bersama kepada keluarga musibah, serta penyuluhan kamtibmas dan kesadaran hukum kepada masyarakat.
Sementara itu pihak kecamatan menyambut baik atas rencana Kepala KUA tersebut untuk melaksanakan program lintas sektoral secara terpadu.
Saya menyambut baik dan sangat mendukung kegiatan keagamaan seperti ini, karena pembangunan fisik itu memang harus dibarengi dengan pembangunan mental sipritual tegas Camat Pematang Tiga melalui bagian Kesranya..(Bobi)