Bengkulu Tengah (Inmas) –Dilaksanakan di ruang kerjanya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah melalui Kepala KUA Kecamatan Karang Tinggi Sanari, S. Ag pada hari ini Kamis (11/04) mengumpulkan seluruh PAI Non PNS se-Kecamatan Karang Tinggi. Dalam rangka rapat koordinasi yang dilaksanakan setiap bulan, pada kesempatan itu ia menghimbau dengan keras kepada seluruh PAI (Penyuluh Agama Islam) Non PNS se-Kecamatan Karang Tinggi agar benar-benar melaksanakan tugas sesuai tempat tugasnya masing-masing. Hal ini mengingat banyak laporan dari masyarakat yang menanyakan kehadiran mereka pada saat ada kegiatan.
“Kepada seluruh rekan-rekan PAI untuk konsisten dalam melaksanakan tugas, anda adalah orang-orang terpilih oleh negara untuk menjadi penyuluh di masyarakat, saya tidak akan menolerir apa bila ada rekan-rekan tidak melaksanakan tugas, prosedur tetap akan saya berlakukan sesuai peraturan yang berlaku” tegas Sanari.
Untuk diketahui, bahwa jumlah PAI Non PNS dan PNS yang ditempatkan di wilayah Kecamatan Karang Tinggi terdiri dari 9 orang Pai Non PNS dan 1 orang penyuluh PNS. Jumlah ini tentunya belum mampu untuk memenuhi untuk ditempatkan di setiap desa di wilayah Kecamatan Karang Tinggi dimana ada 13 desa dan 10 orang penyuluh. “Hal ini tentu memaksa para penyuluh untuk mengakomodir lebih dari satu desa setiap orang” ujar Sanari. (iya)
Islam
Urusan Agama Islam dan Syariah
Kepala KUA Karang Tinggi Tegur Keras PAI Non PNS untuk Melaksanakan Tugas di Lapangan
- Kamis, 11 April 2019 | 00:00 WIB