Haji dan Umroh

Kedatangan Jamaah Haji Rejang Lebong 2017 Disambut Penuh Suka Cita

Curup (Inmas) -- Allahamdulillah,  Allahuakbar. Tahmid dan takbir  berkumandang di masjid Baitur Makmur Curup, pada selasa, 12 September 2017 menyambut kedatangan Jamaah haji Rejang Lebong yang pulang ke Bumei Pat Petulai setelah kurang lebih 40 hari melaksanakan ibadah haji di Mekkah Al Mukarromah. 

Dari 236 jamaah haji yang berangkat, 231 orang jamaah telah kembali dengan selamat, 3 orang masih dirawat di Jeddah dan Madinah karena sakit, sedangkan 2 jamaah haji meninggal dunia.

Kedatangan para jamaah yang menggunakan 8 bus, disambut gembira, penuh haru dan suka cita oleh panitia khusus kemenag Rejang Lebong, semua pihak terutama anggota keluarga jamaah yang sejak pagi telah menunggu kedatangan mereka.

 

Acara penyambutan dipimpin oleh kepala kemenag Rejang Lebong Drs. H. Tasri, MA. Dalam sambutannya ia menyampaikan ucapan selamat datang kepada jamaah dan berharap semoga mereka semua menjadi haji mabrur dan mabrura, beliau menyampaikan juga ucapan bela sengkawa atas meninggalnya 2 jamaah haji Rejang Lebong dan mendoakan kesembuhan bagi jamaah yang sakit. 

Disamping itu ucapan terima kasih beliau kepada timsus jamaah haji Rejang Lebong, kepala MIN 2 Rejang Lebong dan kepala madrasah lainnya, kepala KUA, dan seluruh pegawai kemenag Rejang Lebong  yang telah bekerja keras memberikan pelayanan terbaik bagi jamaah haji Rejang Lebong. (Yuhmir)


TERKAIT

Islam LAINNYA