Urusan Agama Islam dan Syariah

Kasubag TU kemenag Lebong : Keluarga Bahagia Tonggak Negara Kuat

Lebong (Inmas), “Keluarga bahagia tonggak negara kuat” hal ini disampaikan Kasubbag TU Kantor Kemenag Lebong H. Olik Nurholik S. Ag saat membuka acara Bimbingan Remaja Usia Nikah Angkatan ke tiga di aula Kantor Kemenag Lebong pada Kamis (18/07).

Dihadapan 30 orang peserta bimbingan yang pada umumnya usia remaja itu Olik mengatakan keluarga merupakan lingkup terkecil dari sebuah bangsa dan negara yang merupakan bagian dari masyarakat.

“Sebelum menjadi keluarga pria dan wanita akan melaksanakan ikrar  ikatan lahir batin sebagai suami istri  dengan tujuan membentuk keluarga bahagia sakinah mawaddah warohmah,” kata Olik.

Olik  berharap dengan adanya bimbingan remaja usia nikah ini terbentuklah keluarga yang bahgia dan berkualitas menghadapi berbagai komplik keluarga memperkokoh komitmen serta berbagai keterampilan hidup untuk menghadapi tantangan hidup global yang semakin meningkat.

Sementara itu dalam laporannya ketua kegiatan bimbingan perkawinan usia remaja Eha Nuseha mengatakan dasar hukum bimbingan perkawinan remaja usia nikah ini Keputusan Dirjen Bimas Islam nomar 379 tahun 2018 tentang petunjuk pelaksanaan bimbingan perkawinan bagi calon pengantin.

“Adapun sasaran pembinaan perkawinan usia nikah ini adalah remaja usia nikah di Kabupaten Lebong dengan tujuan terwujud catin yang memahami seluk beluk berumah tangga,” kata Eha. (bibin)


TERKAIT

Islam LAINNYA