Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka.Kemenag Seluma Tandatangni MoU Pembentukan Kelas Samara dan KIE Kespro Catin Tahun 2019

Seluma (Inmas) - Kemenag Kab. Seluma. Penanda tangan MoU oleh Kepala Kemenag Seluma, Drs. H. Herman Yatim, MM sekaligus menjadi nara sumber pada kegiatan Kegiatan Pembentukan Kelas Samara dan KIE Kespro Catin Tahun 2019 yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kab Seluma di Aula Kantor Kesehatan Kab. Seluma .  Rabu, 24/7/2019.

Hadir pada acara tersebut Kepala Dinas Kesehatan Kab. Seluma, Rudi Syawaludin, S.Sos dan seluruh pejabat lingkungan kantor Dinkes Seluma juga hadir seluruh kepala KUA Se Kab. Seluma.

Adapun pokok materi yang disampaikan adalah terkait kesehatan reproduksi, bahaya kekerasan dalam rumah tangga, Fiqih.

Dalam menyampaikan materi Ka. Kemenag Seluma berharap kepada seluruh undangan yang hadir terkhusus kepada kepala KUA untuk dapat menyampaikan Kepada calon pengantin (catin) yang akan melangsungkan pernikahan akan diberikan pembekalan oleh para praktisi baik Dari Dinas Kesehatan, KPPAD, JFU Keluarga Sakinah. Pembekalan ini merupakan wujud dari MoU antara Kemenag Seluma dan Dinas Kesehatan.

Diakhir penyampaiannya Kepala Kantor Kemenag Seluma berharap dengan terselenggaranya kegiatan ini akan menambah wawasan dan ilmu pengetahuan bagi Catin sebelum melangsungkan pernikahan dan akan terciptanya Keluarga Samara.

“ Semoga tercipta keluarga yang aman,tentram dan harmonis sehingga melahirkan generasi cemerlang. Angka perceraian dan kasus kekerasan dalam rumah tangga dapat ditekan. Sehingga akan terus tumbuh keluarga-keluarga dari pra sakinah menjadi keluarga yang sakinah. Terciptanya keluarga sakinah akan menjadi modal besar bagi pembangunan Nasional yang berkelanjutan.” Jelasnya.

Pada sesi Kedua Dinas Kesehatan melalui nara sumbernya memberikan penyuluhan terkait seputar kesehatan. Mulai dari kesehatan reproduksi, penyakit seks menular hingga kesehatan di lingkungan rumah tangga. ( SY/BN).


TERKAIT

Islam LAINNYA