Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka. KUA Kota Mukomuko Hadiri Peringatan Isra’ Mi’raj BKMT

Bengkulu (Informasi dan Humas) 3/6- Kepala KUA Kecamatan Kota mukomuko, Teddy Hari P,SHI, Jumat (30-05-2014) menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj tahun 1435H BKMT Kab. Mukomuko Kegiatan ini diadakan oleh BKMT (Badan Kontak Majelis Taklim) Kabupaten Mukomuko acara diselenggarakan digedung BKMT Kabupaten Kelurahan Pasar Mukomuko. Kegiatan ini dihadiri oleh gabungan ibu-ibu Pengajian Majelis Ta’lim yang ada di Kec. Kota Mukomuko, Dan selaku penceramah yakni Ust. Memi Elson,S.Ag

Dalam sambutannya Teddy menyampaikan bahwa kegiatan hari besar islam jangan hanya dijadikan sebagai kegiatan seremonial semata, tetapi kita harus dapat mengambil hikmah dari peringatan tersebut. Kemudian ditambahkan bahwa peran aktif ibu-ibu anggota BKMT sangat diperlukan dalam membangun akhlak dan moral masyarakat. 

BKMT merupakan madrasah bagi anggotanya untuk memperdalam belajar ilmu agama, sehingga nantinya ilmu yang didapatkan melalui kegiatan tersebut dapat diterapkan dikehidupan bermasyarakat.

Dalam ceramah memperingati isra Dan mi’raj ini Ust. Memi Elson,S.Ag mengatakan Shalat adalah ibadah yang sempurna dan istimewa, dikatakan sempurna karena didalam sholat mencerminkan setiap pondasi-pondasi islam, kemudian dikatakan istimewa karena sholat adalah satu-satunya ibadah, yang langsung diterima oleh rasullah saw ketika beliau isra’ dan mi’raj

Kemudian disampaikan pula kepada seluruh jamaah agar kita mendirikan sholat dengan penuh thuma’ninah, insya allah jika sholat itu kita dirikan dengan penuh thuma’ninah maka tujuan dari sholat yang tercantum dalam al quran dalam surat al ankabut ayat 45 benar benar terwujud, “Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan keji & mungkar” Sehingga akhirnya sholat bisa memberikan dampak yang positif Dan kehidupan kita sehari-hari. 

Penulis : Teddy/C **Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA