Bengkulu (Informasi dan humas) – Rabu (26/07/2017) Bertempat di Masjid Baitul Falihin, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma Drs. H. Yasaroh Maksum, MHI menghadiri acara pelepasan Calon Jamaah Haji Kabupatan Seluma, acara itu dibuka langsung oleh Bupati Kabupaten Seluma H. Bundra Jaya, SH, MH dan didamping oleh Kepala Kemenag Seluma Drs. H. Yasaroh Maksum, MHI.
Dalam acara tersebut, H. Budara Jaya mengharapkan kepada seluruh Calon Jamaah Haji untuk meluruskan niat dan benar-benar ikhlas dalam rangka memenuhi panggilan Allah SWT dan bisa kembali lagi ke tanah air dengan selamat serta bisa menjadi haji yang mahbrur. “Tinggalkan dan lupakan untuk sementara urusan-urusan dunia yang selama ini menyibukkan kita semua, ikhlas dan pasrahlah kepada Allah, perhatikan ketentuan-ketentuan manasik haji baik tentang rukun wajib, sunah, dan larangan haji, jika tidak paham silahkan tanya pada pendamping haji” paparnya.
Selanjutnya Bundra menghimbau kepada seluruh Calon Jamaah Haji Kab. Seluma berjumlah 172 untuk waspada dan terus berdoa kepada Allah SWT agar pelaksanaan ibadah di tanah suci nanti dapat berjalan dengan baik dan lancar. “Selamat jalan tamu Allah Jamaah Calon Haji Kabupaten Seluma ” pungkasnya.
Usai acara tersebut, Kepala Kemenag Seluma menyampaikan bahwa bekal yang paling utama adalah taqwa dan bisa melaksanakan rukun dan sunah, fisik para calon jamaah haji harus selalu dijaga sehingga pelaksanaan ibadah haji dapat berjalan dengan baik dan lancar. Selanjutnya, Yasaroh mengharapkan kepada ketua kloter untuk berkerja secara maksimal, selalu mengontrol dan memperhatikan kondisi jamaah haji. (bn)