Urusan Agama Islam dan Syariah

Jelang Hari Raya Qurban, KUA Sindang Beliti Ilir Bina Imam Masjid

Bengkulu (Inmas) 31/08 -- Kantor Urusan Agama Kecamatan Sindang Beliti Ilir (KUA Kec. SBI) Kabupaten Rejang Lebong menyelenggarakan kegiatan Pembinaan Imam Se-Kecamatan Sindang Beliti Ilir.

Kegiatan dihadiri oleh para imam selain bertujuan untuk mempererat silahturahim juga bertujuan meningkatkan pelayanan keagamaan di Kecamatan Sindang Beliti Ilir.

Kegiatan pembinaan tersebut di atas dalam rangka menyambut hari raya idul Adha 1438 H/2017. Di samping itu, pembinaan yang dilaksanakan dalam momentum hari raya qurban tersebut adalah untuk memantabkan wawasan atau pengetahuan para perangkat agama dalam wilayah kecamatan Sindang Beliti Ilir.

Di sela kegiatan, Kepala KUA Sindang Beliti Ilir, Musa, S.Pd.I menghimbau agar dalam praktik pada hari raya baik pada penyelenggaraan shalat Idul Adha maupun dalam penyelembihan hewan qurban nantinya harus sesuai dengan “qarinah”, ketentuan dalam figh. Tegasnya.

Dalam Pembinaan Imam Se-Kecamatan Sindang Beliti Ilir tersebut Kegiatan dipusatkan di Aula KUA Kec. SBI, dimulai dari pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB. (Prasetyo)


TERKAIT

Islam LAINNYA