Urusan Agama Islam dan Syariah

BKMT Kecamatan Kedurang Ilir BS Adakan Pengajian

Bengkulu (Inmas), KUA Kedurang Ilir Kabupaten Bengkulu Selatan beserta Penyuluh Agama Islam dan Seluruh Anggota BKMT Kec. Kedurang Ilir Kembali mengadakan Kegiatan Rutin Bulanan yang kali ini diadakan di Masjid Muhibbul Ikhsan Desa Pagar Banyu, Jumat 18 Agustus 2017.

Dalam kata sambutannya Kepala KUA Kedurang Ilir Irwan,S.Sos.I, M.Ag menghimbau ibu-ibu Majlis Taklim untuk membantu Memotivasi anak-anak dalam mengikuti kegiatan Risma.

“Karena hampir 3 tahun jabatan Kepala KUA , masalah lembaga keagamaan TPQ dan Majlis Taklim rampung, sedangkan Remaja Islam Masjid (RISMA) belum maksimal padahal itulah yang paling penting untuk masa depan kita” tambah Irwan.

Dalam kegiatan Rutin Badan Kontak Majlis Tklim (BKMT) Kedurang Ilir di hadiri oleh 12 Majelis Taklim Se-Kecamatan , Camat, Kepala KUA , Kades dan Pengurus Masjid. Dalam kegiatan ini dirangkaikan dengan acara pendalaman Ilmu Agama, Sosialisasi program Penyuluh Agama Islam Non-PNS yang di jadwalkan 1 kegiatan 2 Penyuluh. Kegiatan ini diadakan setiap minggu kedua setiap bulannya ditempatkan bergantian Masjid.

Selanjutnya Kepala KUA KDI Irwan.M.Ag berharap PAI Non PNS dapat menjadi motor penggerak kegiatan keagamaan di Desa Binaan masing-masing.

“Saya sangat berharap kita keluarga besar Kementerian Agama dapat menjadi motor penggerak kegiatan keagamaan di tengah masyarakat” harap Irwan. (Ensi, Dina)


TERKAIT

Islam LAINNYA