Kaur (Inmas) – Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur telah menyiapkan empat buah bus untuk transportasi keberangkatan dan kepulangan Jamaah Haji Kaur dari atau ke Asrama Haji Bengkulu.
Sesuai jadwal sebanyak 107 Jamaah Calon Haji (JCH) Kaur akan diberangkatkan ke Asrama Haji Bengkulu pada tanggal 11 Juli 2019. Sedangkan sisanya sebanyak 20 kuota JCH tambahan akan diberangkatkan ke Asrama Haji Bengkulu pada tanggal 16 Juli 2019.
Hal itu sebagaimana disampaikan Kepala Kemenag Kabupaten Kaur Drs. H. Zainal Abidin, MH melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) H. Muhammad Nasir, SPd usai melaksanakan koordinasi ke Pemda Kaur, Selasa, (02/07).
“Untuk keberangkatan JCH Kaur ke Bengkulu, Pemda sudah menyiapkan empat buah bus. Rinciannya, untuk keberangkatan kloter pertama tiga bus dan untuk kloter kedua satu buah bus “ kata Muhammad Nasir.
Muhammad Nasir dalam kesempatan tersebut juga meminta agar semua panitia yang terlibat dalam panitia pengantaran JCH dapat saling berkoordinasi, agar proses pengantaran jamaah haji dapat berjalan dengan lancar.
Terkait dengan alat transportasi bus yang telah disiapkan Pemda Kaur, ia berharap bus tersebut dapat memberikan kenyamanan bagi jamaah haji, mengingat perjalanan haji merupakan perjalanan yang panjang dan cukup melelahkan.