Membaca Kitab Barzanji : Penyuluh Agama Islam KUA Air Periukan Tumbuhkan Rasa Cinta Kepada Rasullulah SAW Bersama Majelis Taklim Binaan

Seluma (Humas) -- Penyuluh Agama Islam KUA Kecamatan Air Periukan Lili Suryani, S. HI dan rekannya Teten Ermawati rutin laksanakan pembacaan maulid Al Barzanji yang dilaksanakan setiap hari senin, satu kali setiap bulan ba'da zuhur di Majlis Taklim Al-Mujahidin, desa binaannya dan bertempat di masjid Al-Mujahidin  pada Senin, (21/10)

Tujuan utama dari acara ini adalah untuk meningkatkan rasa cinta dan penghormatan kepada Nabi Muhammad SAW. Selain itu juga untuk meneladani akhlak dan perilaku beliau dalam kehidupan sehari-hari,  untuk meningkatkan rasa cinta dan rasa syukur Masuk dalam golongan umat nabi  Muhammad SAW dan berharap mendapatkan Syafaat dari beliau. 

Lili selaku Penyuluh Agama Islam KUA Air Periukan Menjelaskan "yang di baca dalan maulid barzanji adalah sejarah dan kisah kelahiran rasulullah SAW sampai akhir hayat beliau dan di terangkan pula hadits-hadits di dalamnya serta mengingatkan bahwa ketika pembacaan mahlul Qiyam pada  Maulid barzanji".
"Insya Allah Rasulullah SAW juga hadir bersama-sama Majelis" Tambah lili. 

Pembacaan al barzanji di pimpin langsung oleh Siti yang sengaja hadirkan  dari kelurahan Sukaraja, Setidaknya 25 orang anggota Majelis Ta'lim hadir dalam kegiatan rutin bulanan  tersebut. Suasana tenang dan penuh khidmat.

Kepala KUA Kecamatan Air Periukan Harun, S. Ag,MH mberikan dukungan penuh kepada Penyuluh Agama karena penyuluh Agama Islam yang menjadi motor penggerak kegiatan keagamaan, ia pun berharap agar kiranya jamaah majelis ta'lim binaan menjadi lebih cinta kepada Rasulullah SAW, dan Insya Allah kelak mendapatkan syafaat dari baginda Nabi di akhirat nanti.(Eka/Lili)


TERKAIT

Berita LAINNYA