Kasi Pendmad Minta ASN Terapkan Ilmu Padi, Layanan Publik Makin Prima

Dalam apel pagi hari ini, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Pendmad) M. Syarif Nasution, M.Sy bertindak sebagai pembina apel, (Rabu, 23/10/24)

Kepahiang, (HUMAS) --– Dalam apel pagi hari ini, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Pendmad) M. Syarif Nasution, M.Sy bertindak sebagai pembina apel, (Rabu, 23/10/24) menekankan pentingnya ASN menerapkan nilai-nilai luhur “ilmu padi”. Menurutnya, semakin tinggi ilmu dan jabatan yang dimiliki, seorang ASN seharusnya semakin rendah hati dan semakin meningkatkan kualitas pelayanan publik.

“Pegawai ASN maupun non ASN yang Excellent itu bukan hanya yang cerdas tapi juga punya attitude yang baik, Ilmu padi mengajarkan kita untuk tidak sombong dan selalu berusaha memberikan yang terbaik bagi masyarakat agar pelayanan prima” tegas syarif

Selain pelayanan kepada masyarakat, Syarif juga mengingatkan untuk saling menjaga sikap antar rekan kerja agar bisa saling mendorong demi kebaikan, serta menerapkan setiap SOP yang telah disepakati di setiap tugas dan fungsi masing-masing.

SOP ini bertujuan untuk Menjaga konsistensi kerja setiap petugas, pegawai, tim dan semua unit kerja. Memperjelas alur tugas, wewenang serta tanggung jawab sehingga dapat fokus dan optimal dalam kinerja masing-masing.
 


TERKAIT

Berita LAINNYA