Bengkulu Tengah, (HUMAS) - KUA Kecamatan Bang Haji mendapatkan kunjungan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kabupaten Bengkulu Tengah Wilayah Kecamatan Bang Haji. Utusan BKKBN Kabupaten Bengkulu Tengah Wilayah Kecamatan Bang Haji Rina Mariana, SKM dan Ali Sadikin, S. Ikom disambut langsung oleh Kepala KUA Bang Haji Teddy Safutra, S.HI dan penyuluh Agama Islam KUA Bang Haji.
Kunjungan tersebut mengagendakan Kerjasama yang telah dilaksakan oleh pemerintahan pusat didalam program membangun ketahanan keluarga dan pencegahan generasi stunting melalui bimbingan perkawinan bagi calon pengantin yang telah mendaftarkan pernikahannya di KUA. Harapannya melalui program ini, calon pengantin mendapat wawasan yang lebih mendalam terkait kesehatan dan gizi sehingga dapat mencegah stunting sejak dini.
Selanjutnya, Sampaian Kepala Kua dan Penyuluh Agama KUA Kec. Bang Haji mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasinya atas kerjasama ini, "Upaya ini bertujuan untuk mewujudkan keluarga yang harmonis, sakinah, mawadah dan warahmah", agar kedepannya apa yang diwacanakan oleh Pemerinta Pusat dapat Terealisasi dengan baik Hal ini bertujuan untuk mencegah anak lahir stunting, terkusus juga di Kecamatan Bang Haji tutupnya
Kedepannya, BKKBN dan KUA Bang Haji Tetap Selalau Bersinergi Menggerakan serta melakukan sosialisasi dan bimbingan kepada calon pengantin disetiap kegiatan bimbingan perkawinan yang dilaksanakan oleh KUA Kec. Bang Haji. “Ekowan”