Tingkatkan Kinerja Tahun 2016, Ka.KanKemenag Benteng Bina Kepala KUA dan Madrasah

Bengkulu (Informasi dan Humas) 11/1- Upaya peningkatan kinerja bagi para pejabat dijajaran Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) terus dilakukan demi terwujudnya pelayanan maksimal kepada masyarakat serta dapat meningkatkan mutu pendidikan di setiap madrasah Kabupaten Bengkulu Tengah.

Salah satu yang dilakukan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) Drs.H.Ajamalus,MH adalah melakukan pembinaan kepada para Kepala KUA Kecamatn dan Kepala Madrasah (MI,MTs dan MA) se Kabupaten Bengkulu Tengah pada hari Rabu tanaggal 06 Januari 2016 bertempat di Aula Sakinah Kantor Kemenag Bengkulu Tengah.

Saya berharap dengan pembinaan para Kepala KUA Kecamatan dan Kepala Madrasah ini kinerja kita di tahun 2016 dapat meningkat disemua lini, saya ingin cita-cita dan program Bapak Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Dr. H. Suardi Abbas, SH.MH untuk meraih prestasi yang lebih gemilang lagi di tahun 2016 ini dapat terwujud pintanya.

Diatambahkan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah Drs.H.Ajamalus,MH, kita selaku pejabat yang masih potensial dan energik ini jangan mudah puas terhadap keberhasilan dan prestasi yang telah diraih pada tahun 2015 yang lalu, mari kita kejar prestasi yang lebih baik lagi di tahun 2016 ini dengan cara bekerja keras, ikhlas, profesionlitas dan berkualitas pintanya H.Ajamalus dalam arahannya.

Penulis : Guntur **
Redakrur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA