Stand Pameran Kemenag Kaur Rame Pengunjung

Bengkulu  (Informasi dan Humas), 28/04, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kaur Gelar Stand Pameran dalam rangka memeriahkan peresmian Masjid Agung Al-Kahfi di Lapangan Merdeka pada 27 April 2016.

Stand Pameran yang digelar Kemenag Kaur ramai dikunjungi pengunjung. Itu tak terlepas dari perhatian Gubernur Bengkulu, Direktur Wakap Kemenag RI, Bupati Kabupaten Kaur, Wakil Bupati Kabupaten Kaur, siswa-siswi yang ada di Kabupaten Kaur serta Masyarakat setempat yang turut serta menghadiri peresmian Masjid Agung Al-Kahfi.

Banyak Hal yang di pamerkan di stand Kemenag Kaur ini diantaranya Buku-buku islami dan Alqur’an- Alqur’an, kerajinan tangan siswa MAN dan MTs, seperti bunga, keranjang daur ulang dari bekas teh gelas, Kaligrafi, dan kerajinan lainnya.
Al-Hamdulillah Kerajinan tangan yang dibuat para siswa banyak diminati pengunjung, dan ini menjadi motifasi bagi siswa-siswa madrasah untuk terus berkarya. Ujar Ka.Subbag TU Kemenag Kaur.  (Eleza)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA