Sambut HUT RI, Kua Lebong Atas Ajak Penyuluh Hias Kantor

  Lebong, (Inmas) --– Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) yang ke-73,  Kepala Kantor Urusan Agama  (KUA) Kecamatan Lebong Atas, Abdul Malik, S.Ag beserta staf  dan Penyuluh Agama Isalm (PAI) non PNS diwilayah kerjanya pasang umbul-umbul.

 Malik menerangkan bahwa kegiatan  ini merupakan  tindak lanjut atas himbauan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lebong dan merupakan salah  satu  bentuk partisipasi KUA Lebong Atas  menyambut kemeriahan HUT RI ke-73 (08/8)

 Sebagai salah  satu  cara menanamkan nasionalisme pada Negara Republi Indonesia dan sebagai generasi penerus perjuangan Pahlawan memperjuangkan  kemerdekaan kami laksanakan kegiatan memasangan umbul-umbul, spanduk dan menghias interior kantor dengan mengajak seluru PAI dan Staf “ ujar Malik

 “Dan dalam  beberapa Minggu terakhir kami juga me laksanakan kegiatan Tiga Bulan Bebas Sampah (TBBS) yang merupakan program dari  Direktorat Jenderal Pengelolaan Sampah Limbah dan Bahan Beracun Berbahaya Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RItutup Malik (Malvinas RNBS)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA