Pengurus OSIS MTsN 01 Kepahiang Menempati Gedung Baru

Bengkulu (Informasi dan Humas) 16/4-  Setelah pembangunan gedung osis MTsN 01 Kepahiang selesai dibangun selama 1 bulan, maka pada hari Rabu, (16/04/2014)  Pengurus OSIS MTsN 01 Kepahiang menempati gedung baru.  Hadir juga Kepala Kantor   Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. Hamdani . M.Pd pada MTsN 01 Kepahiang ini, usai melaksanakan monitoring UN  MAN 01 Kepahiang.

Bangunan ruang osis yang baru ini merupakan  peran penting dari Komite pada MTsN 01 Kepahiang. Dimana pembangunan ruang osis ini dianggarkan  dari dana swadaya baik dari sumbangan para guru dan wali murid ujar Kepala MTsN 01 Kepahiang Dra. Rosnani. M.Pd.

Selain itu sebelumnya bangunan Mushola yang ada di Madrasah Tsanawiyah ini juga dari dana swadaya sumbangan para guru dan wali murid, ini tidak lepas berkat kerja sama yang baik serta ide – ide kreatif dari seorang komite terhadap Madrasah. Setiap Kepala Madrasah sudah pasti mengharapakan dan memiliki fasilitas yang lengkap di Madrasahnya, namun tidak semua Madrasah bisa seperti itu dengan hanya mengharap bantuan  belanja modal bangunan sesuai ususlan pada DIPA Satkernya, karena terbenturnya kucuran dana bagi setiap Satker.

Ketua Komite MTsN 01 Kepahiang Jumsak Ruhidi selalu mendukung semua program yang ada di MTsN 01 Kepahiang ini dan apapun itu demi peningkatan kualitas dan sarana yang dibutuhkan bagi MTsN 01 Kepahiang ujar Jumsak Ruhidi yang juga imam desa Talang benih ini.

Berkat kerjasama yang ada, Ketua Komite MTsN 01 Kepahiang ini sudah menjabat hampir 10 tahun, dan ia juga selalu menyarankan anak cucunya untuk bersekolah di MTsN 01 Kepahiang ini dan terbukti saat ini MTsN 01 Kepahiang sudah memiliki siswa berjumlah 463 siswa tahun ajaran 2013/2014 ini.

Penulis : Deden /C

Redaktur  H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA