DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Ikuti Seminar "Membangun Perempuan Seimbang" Secara Virtual

Bengkulu (Humas) – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu turut berpartisipasi dalam kegiatan Gebyar HUT DWP dan Peringatan Hari Ibu yang diselenggarakan oleh DWP Kementerian Agama RI,Jumaat (18/12). Kegiatan ini sepenuhnya dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting. Ketua DWP Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Ny. Hj. Nurbaya Abdu, hadir bersama segenap pengurus dari ruang moderasi Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu.

Acara ini mengusung tema "Membangun Perempuan Seimbang: Etika, Estetika dan Peran Sosial dalam Bekerja dan Berkeluarga" dan menghadirkan narasumber inspiratif, yakni, Dr. Aisah Dahlan, CH, CM.NLP.

Dalam seminar ini, narasumber memberikan materi penting tentang keseimbangan peran perempuan di berbagai lini kehidupan, serta pentingnya etika dan estetika sebagai dasar dalam menjalani kehidupan sosial dan profesional.

Seminar diawali dengan sambutan dari Penasehat DWP Kemenag RI, Ny. Helmy Nasaruddin Umar, yang memberikan apresiasi kepada seluruh anggota DWP atas dedikasi dan perannya dalam mendukung keluarga serta pembangunan bangsa. Sementara itu, Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA, selaku Menteri Agama RI, dalam keynote speech-nya menegaskan bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam membangun keluarga yang kuat dan masyarakat yang seimbang.

Ketua DWP Kanwil Kemenag Bengkulu, Ny. Hj. Nurbaya Abdu, dalam kesempatan ini menyampaikan rasa syukurnya dapat mengikuti kegiatan tersebut. Ia menekankan bahwa tema yang diusung sangat relevan dengan kebutuhan perempuan masa kini.

“Kegiatan ini memberikan banyak wawasan dan inspirasi kepada kita semua, khususnya dalam upaya membangun keseimbangan antara tanggung jawab di keluarga, pekerjaan, dan kehidupan sosial,” ujar Ny. Hj. Nurbaya Abdu.

Acara yang berlangsung khidmat ini diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh pengurus DWP Kanwil Kemenag Bengkulu. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh anggota DWP dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dan terus berperan aktif dalam membangun keluarga serta masyarakat yang harmonis dan berkualitas.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA